Pentingnya Melakukan Pembaruan
Pengguna perangkat-perangkat ini sangat disarankan untuk segera melakukan pembaruan sistem operasi. Pembaruan ini bukan hanya sekadar memperbaharui tampilan, tetapi juga penting untuk menjaga agar perangkat tetap berfungsi dengan baik di masa depan. Apple mengingatkan bahwa iPhone 5s pertama kali diluncurkan pada September 2013, diikuti oleh iPhone 6 dan iPhone 6 Plus yang diluncurkan pada September 2014. Dengan usia perangkat yang mencapai 13 dan 12 tahun, pembaruan ini merupakan langkah krusial untuk menjaga agar perangkat tetap relevan dan aman digunakan.

