Perbedaan Mediatek dan Snapdragon: Mana Pilihan Anda?

0
1756
Perbedaan Mediatek dan Snapdragon
Perbedaan Mediatek dan Snapdragon

Anda pasti sering mendengar istilah Mediatek dan Snapdragon. Kedua istilah tersebut memang cukup sering digunakan ketika membahas spesifikasi smartphone. Secara umum, Mediatek dan Snapdragon merupakan merk prosesor yang dirancang khusus untuk smartphone. Apa perbedaan Mediatek dan Snapdragon? Berikut perbedaan yang perlu Anda ketahui.

Penggunaan Daya Mediatek dan Snapdragon

Qualcomm Snapdragon diketahui sebagai prosesor yang paling banyak digunakan oleh smartphone. Hal ini dikarenakan kemampuannya untuk memproses data dengan lebih cepat serta penggunaan daya yang minim. Dibandingkan dengan Mediatek, Qualcomm Snapdragon yang menggunakan sedikit daya mampu menghemat kinerja baterai.

Performa Mediatek dan Snapdragon

Apabila dilihat dari segi performa, Mediatek harus mengakui keunggulan Qualcomm Snapdragon. Meskipun Mediatek telah menggunakan Deca-core ( kekuatan 10 core) sedangkan Snapdragon masih menggunakan Octa-core (kekuatan 8 core), kemampuan Snapdragon tetap mengungguli Mediatek. Hal ini juga membuktikan bahwa Deca-core belum tentu lebih baik jika dibandingkan dengan octa-core.

Perbandingan Harga Mediatek dan Snapdragon

Perbedaan yang cukup mencolok terlihat dari harga yang ditawarkan. Mediatek dikenal sebagai prosesor yang hadir dengan harga terjangkau. Dibandingkan dengan Snapdragon, Mediatek menawarkan harga yang sangat terjangkau sehingga mampu menyaingi Snapdragon dalam hal perkembangan di pasaran. Mediatek mampu memberikan performa yang cukup baik sekaligus menghemat biaya produksi.

Lain halnya dengan Snapdragon, prosesor yang satu ini disebut-sebut mempunyai biaya produksi yang jauh lebih tinggi, yaitu 6 kali lipat lebih mahal daripada biaya produksi Mediatek. Jadi, Anda tidak perlu heran jika ponsel yang menggunakan prosesor Snapdragon dijual dengan harga yang lebih mahal meskipun memiliki spesifikasi yang sama dengan smartphone yang menggunakan Mediatek.

Meskipun demikian, Anda tidak boleh memandang Mediatek sebelah mata. Meskipun untuk level atas prosesor Snapdragon tidak mampu disaingi oleh Mediatek, lain halnya dengan level menengah ke bawah. Mediatek mempunyai pasaran yang cukup luas karena mampu menawarkan performa kompetitif dengan harga terjangkau. Hal inilah yang membuat prosesor Mediatek masih diminati oleh pengguna smartphone.

Setelah mengetahui perbedaan Mediatek dan Snapdragon, prosesor mana yang menjadi pilihan Anda? Pemilihan prosesor dapat didasarkan pada penggunaan. Anda yang menggunakan smartphone untuk bisnis dan aktivitas penting lainnya perlu mempertimbangkan Snapdragon sebagai pilihan ideal. Namun jika Anda tidak melakukan banyak aktivitas, Mediatek bisa menjadi pilihan tepat.