Pesaing Redmi Note 7 Pro, Honor 9X Dirilis Juli 2019 ini

0
569

Berharap meneruskan kesuksesan Honor 8X, Honor tengah mempersiapkan smartphone kelas menengahnya yang disebut 9X. Sebelumnya, Honor 8X berhasil terjual 10 juta unit dalam waktu yang lebih cepat dari perangkat lain yang diproduksi oleh perusahaan subsidiari Huawei. Hal tersebut tentu merupakan sebuah prestasi bagi brand yang baru muncul 2013 silam. Tidak berlebihan jika Honor berusaha mengulang kesuksesannya tersebut.

Honor 9X digadang-gadang akan kembali mengulang kesuksesan 8X. Honor CEO, George Zhao pada 2 Juli lalu mengumumkan melalui Weibo bahwa smartphone tersebut akan secara resmi diperkenalkan kepada publik pada 23 Juli di kota Xi’an, Tiongkok. Dalam poster resmi yang sudah dirilis, Honor tampak ingin mempertegas bahwa smartphone terbaruny tergolong dalam smartphone kelas menengah, namun dengan hardware yang impresif.

Selain slogan bahwa Honor 9X merupakan smartphone kelas menengah yang “mesinya” impresif, tertera juga tanggal rilis resmi (23/7/2019) dalam poster tersebut. Kendati datang dengan klasi smartphone kelas menengah yang impresif, spesifikasi dari Honor 9X masih menjadi misteri. Tidak banyak yang dapat diketahui dari spesifikasi smartphone ini kecuali “casan” 10W. Diluar itu tidak ada informasi lain mengenai spesifikasi 9X.

Masih menjadi misterinya spesifikasi Honor 9X tentu membuat kabar yang sekadar rumor pun menjadi perbincangan publik. Honor 9X dirumorkan memiliki edisi Pro dan akan dirilis dengan 4 kamera pada bagian belakang. Honor Seri X dapat dikatakan memiliki desain dan pakemnya sendiri. Tampaknya 9X tidak akan melenceng jauh dari tren dan sejarah yang sudah dimiliki oleh brand Honor Seri X.

Dirilisnya Honor 9X Juli ini merupakan angin segar bagi industri smartphone. Sebelumnya, Xiaomi sudah merilis smartphone andalannya di kelas menengah, yaitu Redmi Note 7 Pro yang berhasil menjadi smartphone dengan nila jual tertinggi untuk smartphone kelas menengah. Pendahulu 9X, yaitu 8X berhasil menjadi smartphone paling ekonomis di kelas menengah dan mampu mencuri perhatian para pengguna smartphone.

9X memang dirilis lebih cepat dari tradisi Seri X yang biasanya dirilis di bulan Oktober/September. Menarik untuk menyaksikan apakah Hnor 9X memiliki spesifikasi yang lebih baik dari Redmi Note 7 Pro. Tentu, untuk dapat bersaing dengan Resmi Note 7 Pro, Honor harus membuat 9X dengan beragam fitur yang mampu menyaingi smartphone tersebut. Bukan tidak mungkin, 9X juga dirilis dalam edisi Pro dengan spesifikasi yang lebih tinggi.

Spek Masih Menjadi Misteri

Tidak banyak yang bisa diketahui dari spesifikasi Honor 9X. Tahun ini, Seri X terbaru tersebut akan diluncurkan pada Juli ini. Dari sekian rumor yang beredar, satu yang pasti. Honor 9X akan dirilis dengan charger 10W. Kabar tersebut didapatkan dari sertifikasi China 3C (China Compulsory Certificate). China 3C merupakan pertanda atau kerap mengabarkan smartphone baru yang akan segera diluncurkan.

Dalam informasi yang di-repost di Twitter tersebut, Honor 9X akan dirilis dengan charger 10W. Sebenarnya, casan 10W tersebut tidaklah cepat, namun casan tersebut juga tidak berarti berkualitas rendah. Seri X sebenarnya merupakan smartphoneflagship kelas entry dari Honor. Biasanya, Seri X terbaru dari Honor selalu dirilis menjelang akhir tahun. Namun, seri terbaru ini akan dirilis di pertengahan tahun ini.

Pendahulunya, Honor 8X dirilis pada Oktober 2018. Lantas, apa yang menyebabkan percepatan waktu perilisan? Hal tersebut kemungkinan disebabkan peningkatan smartphone flagship yang semakin terjangkau, contohnya Redmi dan Realme. Keduanya merilis smartphne dengan harga murah beserta kamera 48MP dan layar besar. Selain itu desain dan bentuknya pun dianggap menarik dan tidak terlihat murahan.

Belum adanya kepastian selain charger 10W tersebut membuat orang bertanya-tanya dan semakin penasaran dengan spek Honor 9X. Honor 8X dirilis dengan layar 6.5 inci, kamera 20MP dan 2MP dengan depth sensor, serta RAM 6 GB yang dimotori oleh Kirin 710 CPU. Baterai yang digunakan 8X adalah 3.750 mAh. Mengacu pada pendahulunya tersebut, tidak berlebihan jika publik berpikir bahwa spek 9X akan mengambil inspirasi dari 8X.

Alhasil, Honor 9X diramalkan akan hadir, paling tidak dengan RAM 6GB dan Kirin 710 CPU. Namun, apakah hanya merubah spesifikasi saja cukup bagi Honor untuk bersaing dengan produsen asal China lain yang menawarkan produknya dengan harga murah? Tentu tidak, tidak mengejutkan jika Honor melakukan beberapa terobosan baru yang kreatif untuk mampu bersaing dengan para pesaing di kelasnya.

Bocoran Honor 9X Pro

Kabar mengenai adanya edisi Pro dari Honor 9X tentu berhasil memancing atensi publik. Kendati belum dirilis, Honor 9X dinilai akan mengikuti prestasi pendahulunya, yaitu 8X. Terlebih jika, Honor benar-benar merilis edisi Pro dari 9X, bukan tidak mungkin edisi Pro tersebut mendapatkan respons yang lebih baik dari edisi regulernya. Bocoran mengenai adanya edisi Pro tersebut muncul di Twitter dari handle bernama RODENT950.

Dalam postingannya tersebut, terpapar jelas bocoran mengenai Honor 9X Pro beserta spesifikasinya. Dari positngannya tersebut memang terlihat spesifikasi yang lebih baik dari pendahulunya. Namun, hal yang ironis adalah, Honor 9X belum secara resmi merilis spesifikasinya ke publik. Bocornya informasi ini memang sekadar rumor dan belum dikonfirmasi penuh kepastiannya oleh pihak Honor sendiri.

Jika rumor mengenai Honor 9X Pro tersebut benar adanya, maka Anda sedang melihat Huawei Nova 5 yang rebadged. Perusahaan tersebut ternyata tidak jarang menempatkan smartphone yang sama di pasar yang berbeda dengan nama yang berbeda pula. Termasuk di dalamnya Honor 8X yang dinamai Honor View 10 Lite atau Honor 8X Max yang dinamai Huawei Enjoy Max.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini